Pentingnya Manfaat Waterproofing di Musim Hujan, Cegah Bocor!

Manfaat waterproofing

Ketika musim hujan, akan lebih banyak permasalahan yang terjadi di rumah anda, seperti tembok yang merembes, atau kebocoran. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya, salah satunya air hujan yang masuk dan terserap melalui pori-pori tembok. Akibatnya tembok menjadi lembab, lapuk, mudah keropos, bahkan kebocoran parah. Oleh karenanya, waterproofing untuk bangunan sangat dibutuhkan sebagai pelapis kedap air agar struktur bangunan tetap kokoh.

Sayangnya, banyak dari kita yang belum tau mengenai waterproofing, dan manfaat waterproofing khususnya di musim hujan. Yuk simak penjelasan berikut!

1. Mengenal Waterproofing dan Jenis-jenisnya

Waterproofing adalah prosedur untuk mengaplikasikan bahan pelapis anti bocor untuk mencegah kebocoran pada dinding, atap, plafon, dan objek bangunan yang lain. Bahan pelapis ini akan melapisi dan menutup pori-pori pada permukaan objek, sehingga aliran air terhalang masuk ke permukaan objek.

Saat ini, tersedia berbagai jenis waterproofing. Berikut adalah empat jenis waterproofing berdasarkan cara aplikasinya.

Waterproofing Coating

Waterproofing coating diaplikasikan dengan cara pelapisan seperti pada pengecatan. Bentuk dan wujud materialnya menyerupai cat namun teksturnya lebih kental dan kenyal. Selain itu, pemakaiannya pun hampir sama dengan pengecatan, dengan menggunakan kuas atau rol. Waterproofing coating sering digunakan untuk melapisi water tank, talang beton, atap beton, dinding samping, toilet, dan balkon.

Waterproofing Membrane

Sesuai dengan namanya, waterproofing ini berupa lembaran atau gulungan. Bahan dasar penyusunnya terdiri dari dua jenis yaitu fiber dan polyester. Waterproofing membrane lebih banyak digunakan untuk waterproofing atap beton gedung berskala besar.

Waterproofing Integral

Waterproofing ini diaplikasikan untuk bahan campuran adonan beton sebelum dilakukan pengecoran. Waterproofing integral biasanya diaplikasikan pada sistem basement, kolam renang, dan bak penampungan air.

Waterproofing Crystallizing

Aplikasi waterproofing ini pada permukaan beton ataupun dicampur ke dalam adonan beton yang belum dicor sehingga lantai dan dinding beton menjadi kedap air. Waterproofing ini cocok digunakan untuk lantai dan dinding beton yang bertekanan air tinggi, misalnya basement, tunnel, ground tank, dan kolam.

Baca selengkapnya harga jasa waterproofing Dua Insan Cemerlang disini!

2. Pengaruh Musim Hujan pada Konstruksi Bangunan

Hujan mudah menjadi sebab kerusakan pada konstruksi bangunan anda. Berikut beberapa masalah serius yang akan anda hadapi pada bangunan.

Dinding Lembab

Air hujan yang membasahi dinding saat hujan secara terus menerus dapat terserap hingga menyebabkan kelembaban. Kelembaban dapat membahayakan dan merugikan antara lain mempermudah timbulnya penyakit, menambah kadar air uap air, menunjang tumbuhnya jamur, pengembangan dan pengerutan panel, merubah warna cat dan menimbulkan bau busuk.

lantai rusak
Sumber : Unsplash

Pelapukan

Pelapukan dapat terjadi pada bagian yang lembab atau terkena air secara intens tanpa adanya perlindungan. Pelapukan menyebabkan keropos dan kerusakan fatal.

Kebocoran

Ketika musim hujan, perlu untuk lebih memperhatikan bagian celah dan sambungan pada atap. Karena bagian tersebut dapat membuat air merembes dan merusak hingga merubah warna plafon. Atap yang bocor secara terus menerus tanpa perbaikan dapat merusak konstruksi bangunan rumah anda.

Ingin rumah anti bocor? Simak tips waterproofing lantai bangunan disini!

3. Manfaat Waterproofing di Musim Hujan

Beragam masalah yang dapat timbul ketika musim hujan memang cukup luas dan dapat berbahaya bagi ketahanan bangunan anda. Waterproofing atau pelapis anti bocor dapat menjadi salah satu solusi untuk mengatasi masalah pada bangunan, khususnya pada masalah ketahanan pada air saat hujan. Berikut manfaat waterproofing di musim hujan yang perlu anda ketahui.

Cegah Bocor

Air akan merembes ke dinding bangunan atau objek lain yang mengalami kebocoran. Hal ini membuat struktur bangunan menjadi rusak secara pelan-pelan, dan dalam jangka panjang membuat bangunan beresiko mudah roboh dan tidak aman untuk ditinggali. Dengan waterproofing yang tepat, anda bisa menghindari kerusakan untuk jangka waktu yang lama sehingga menghemat biaya perawatan rumah.

Anti Jamur dan Lembab

Jika rumah sering mengalami kebocoran,  maka udara di dalam rumah menjadi lembab dan tidak baik untuk kesehatan keluarga anda dalam jangka panjang. Selain itu, dinding bangunan yang lembab akan menunjang tumbuhnya jamur dan lama-kelamaan akan lapuk.

Salah satu manfaat waterproofing rumah adalah menghindari resiko di atas. Anda bisa menggunakan jasa waterproofing jenis coating, yaitu pelapis tahan air berbentuk seperti cat. Pengaplikasiannya terbilang cukup mudah, namun ada baiknya jika anda menggunakan jasa waterproofing profesional untuk hasil yang maksimal.

Meningkatkan Nilai Jual

Tahukah anda bahwa rumah yang sudah di waterproofing memiliki nilai jual yang lebih mahal di pasaran. Mengapa? Karena rumah yang tahan air memiliki struktur bangunan yang lebih kuat dan terjaga. Waterproofing rumah bisa menjadi upaya dini agar rumah memiliki ketahanan yang baik dalam jangka waktu yang lama. Bayangkan jika rumah anda tidak dirawat! Tembok akan menjadi kusam, mengelupas, retak, dan rusak. Harga jual rumah tentunya menjadi rendah atau bahkan tidak laku sama sekali.

Nah, itulah tiga manfaat waterproofing di musim hujan. Penggunaan waterproofing pada bangunan sangat dianjurkan sebagai upaya dini penanggulangan terhadap kerusakan konstruksi bangunan. Terlebih penggunaan jasa waterproofing saat ini sangat mudah didapatkan dengan harga yang terjangkau.

Pastikan untuk menggunakan jasa waterproofing yang profesional. Dua Insan Cemerlang merupakan kontraktor pengecatan dibidang waterproofing yang telah berpengalaman lebih dari 10 tahun. Segera konsultasikan kebutuhan anda secara Gratis dengan menghubungi kami!

yudo wijaya

yudo wijaya

Epoxy Specialist | 8 Tahun Pengalaman di Bidang Epoxy

Leave a Replay

Tentang saya

Epoxy Specialist 8 Tahun dan  berpengalaman di Bidang aplikator cat Epoxy Lantai

Recent Posts

Kategori

Scroll to Top
Chat Kami Disini